Sweetpage.Jsc Menjalin Relasi dengan Para Pebisnis Muda

Digital Marketing menjadi salah satu teknik pemasaran yang sudah sangat trend pada saat ini. Mengapa demikian? Karena melalui Digital Marketing, pemasaran suatu produk atau jasa akan lebih meluas dan menarik perhatian dari banyak kalangan.  Digital Marketing tidak begitu saja dilakukan tanpa ilmunya, maka dari itu diadakannya pelatihan Digital Marketing di Ekklesia Komputer. Sweetpage.jsc sebagai salah satu usaha yang juga mengikuti pelatihan digital marketing bersama pebisnis muda lainnya.

Pembukaan program pelatihan Digital Marketing dilaksanakan pada Kamis, 19 September 2024. Program pelatihan pun resmi dibuka sehingga para peserta begitu antusias karena dapat semakin mengenal Digital Marketing melalui pelatihan tersebut. Tak lupa sambutan hangat dari Kepala Disnakertrans Kota Kupang yang semakin memberi motivasi bagi para peserta yang tak lain adalah para pebisnis muda.

Pelatihan ini dinilai sangat bermanfaat karena tidak hanya diajarkan cara pemasaran online, namun peserta yang mengikuti pelatihan juga diberikan dasar design grafis, karena pemasaran digital juga memiliki hubungan erat dengan design grafis. Melalui pelatihan ini peserta diberikan kesempatan membuat logo, website, sampai pada cara pemasaran online yang baik.

Salah satu bisnis yang mengikuti pelatihan digital marketing ini adalah Sweetpage.Jsc. Usaha ini menyediakan produk aksesoris seperti kalung, gelang, cincin, gantungan handphone, dan gantungan kunci. Targeting usaha ini ialah kaum perempuan dan anak muda. 

Motivasi Sweetpage.Jsc mengikuti pelatihan ini karena timbul kesadaran diri bahwa sebuah produk dapat menjangkau konsumen yang meluas ialah dengan pemasaran digital. Jika kita berpikir dengan mengupload produk di media sosial adalah bentuk digital marketing, maka hal itu harus lebih diasah lagi karena digital marketing tidak semudah itu. Nyatanya, praktek digital marketing masih ternilai awam bagi sebagian orang.

Mungkin ada yang bertanya, seberapa penting digital marketing dalam sebuah bisnis? Jawabannya tentu saja penting, karena selain pemasaran yang meluas, sebuah bisnis dapat menaikan branding produk atau jasa. Serta melalui pemasaran digital, sebuah usaha bisa mencapai tujuan dalam berbisnis. Baik itu tujuan internal maupun eksternal.

Melalui program pelatihan ini, Sweetpage.Jsc merasa sangat terbantu dan dapat memberi banyak manfaat dalam dunia pemasaran digital. Karena Sweetpage.jsc sendiri merupakan usaha yang bergerak dalam bidang aksesoris sehingga lekat dengan generasi muda. Kita sendiri tahu bahwa saat ini semua anak muda memanfaatkan media online dalam berbagai hal. Mau itu sebagai media informasi, hiburan bahkan untuk memenuhi hal-hal pribadi. 

Tidak hanya menambah skill dalam bidang pemasaran digital, Sweetpage.Jsc juga bisa menjalin relasi dengan pebisnis muda lainnya. Ada yang menjalankan bisnis dalam bidang pertanian, fashion, ada juga yang menjual produk makanan seperti keripik bayam, lalu ada juga yang dalam bidang elektronik berupa sparepart hp. Semua bisnis dijalankan oleh anak muda yang memiliki semangat tinggi dalam berbisnis.

Sweetpage.Jsc berharap melalui pelatihan ini juga dapat membuka kolaborasi dengan pebisnis lainnya sehingga dapat menciptakan inovasi – inovasi baru yang memiliki nilai jual tinggi serta bermanfaat bagi masyarakat. Selain itu Sweetpage.Jsc diharapkan dapat terus berkembang dan diketahui oleh khalayak luas.

" SMALL BUSSINES, BIG DREAMS "

Scroll to Top
Open chat
Hai Bestie!
Sweetpage.Jsc
Hallo selamat datang di Sweetpage.Jsc^^
Ada yang bisa dibantu bestie?